PROGRAM DOKTOR KAJIAN TIMUR TENGAH

Dasar Pemikiran

Bagi Indonesia, Timur Tengah adalah kawasan yang penting baik dari sisi kesamaan agama mayoritas penduduknya, pertumbuhan dan kerja sama ekonomi, kerja sama pendidikan, potensi pariwisata, maupun kerja sama di berbagai bidang yang lain. Indonesia memiliki kepentingan yang riil terhadap kawasan itu. Kawasan ini belakangan juga menjadi perhatian masyarakat dunia-termasuk Indonesia- terutama akibat rangkaian pergolakan yang hampir tiada henti yang membawa pengaruh signifikan terutama terhadap dunia Islam termasuk Indonesia. Kajian tentang kawasan tersebut adalah kebutuhan nyata bagi bangsa Indonesia.  Namun, kajian mengenai masalah itu di Tanah Air masih sangat terbatas.

Bagi sebagian orang di Tanah Air, kajian tentang kawasan Timur Tengah, di luar setuju atau tidak setuju, lebih diidentikkan dengan perguruan tinggi Islam daripada perguruan tinggi umum.  Faktanya, tak ada satu pun jurusan atau program studi pascasarjana di perguruan tinggi Islam di Tanah Air memiliki program studi ini. Beberapa program studi di bidang ini  yang menonjol justru berada di perguruan tinggi umum. Oleh karena itu, kehadiran program studi ini di UIN Sunan Kalijaga diharapkan dapat memberikan warna baru dan sumbangan berharga bagiupaya pemahaman dan pencapaian kepentingan bangsa dan negara Indonesia di Timur Tengah.

Sesuai dengan semangat keilmuan integrasi dan interkoneksi di UIN Sunan Kalijaga, konsentrasi ini mengembangkan kajian multidisiplin tentang kawasan Timur Tengah. Penciri yang membedakan fokus kajian konsentrasi ini dengan program studi Timur Tengah di universitas lain adalah pembangunan kerja sama Indonesia-Timur Tengah.

Visi

Menjadi lembaga pendidikan, penelitian, dan pengembangan yang unggul di bidang kajian Timur Tengah dan kerja sama Indonesia-Timur Tengah.

Misi

  1. Membangun komunitas pendidikan yang kondusif dan efektif di bidang kajian Timur Tengah dan kerjasama Indonesia-Timur Tengah.
  2. Mengembangkan penelitian di bidang kajian Timur Tengah dan kerjasama Indonesia Timur Tengah yang berorientasi pada penemuan-penemuan baru dan pada pemecahan persoalan-persoalan riil dan mutakhir.
  3. Membangun komitmen terhadap nilai-nilai perdamaian, keadilan, keindonesiaan, keislaman, dan kemanusiaan.

Tujuan

  1. Mengembangkan kajian, penelitian, dan publikasi tentang kawasan Timur Tengah dan kerja sama Indonesia-Timur Tengah di Tanah Air.
  2. Melahirkan temuan-temuan baru terkait dengan kajian Timur Tengah dan kerja sama Indonesia-Timur Tengah.
  3. Turut membantu memperkuat, memperkaya, mengoptimalkan, memperluas, dan mensetarakan hubungan timbal balik Indonesia-Timur Tengah.
  4. Memperkuat basis keilmuan dalam upaya pencapaian kepentingan pemerintah dan bangsa Indonesia di Timur Tengah.
  5. Mempromosikan Indonesia sebagai model bagi negara-negara Timur Tengah terutama dalam moderatisme Islam dan demokrasi.
  6. Melahirkan lulusan bergelar doktoryang memiliki kemampuan dapat diandalkan dalam bidang kajian Timur Tengah dan kerja sama Indonesia-Timur Tengah.
  7. Meningkatkan daya saing dan postur UIN Sunan Kalijaga sebagai bagian dari PTAIN menuju universitas berkelas internasional.

ProfilLulusan

Profil lulusan program ini adalah ahli di bidang kajian Timur Tengah dan kerja sama Indonesia Timur Tengah. Mereka dapat berperan sebagai peneliti, konsultan, dosen, pengamat, diplomat dan profesional di Kemenlu atau Organisasi Internasional lain, wartawan, aktivist NGO, maupun konsultan di bidang-bidang terkait.

FokusAkademik

Konsentrasi ini akan mengembangkan pengajaran, penelitian, dan publikasi multi disiplin terkait dengan kajian Timur Tengah dan kajian tentang Kerja Sama Indonesia-Timur Tengah.

Matakuliah (72 SKS)

a. Matakuliah Dasar

No

NamaMatakuliah

SKS

1.

Studi al-Qur’an danHadist

2

2.

Pendekatan Studi Islam

3

3.

Filsafat Ilmu

2

4.

Metodologi Riset

3

JumlahSKS matakuliahDasar

10

b. Matakuliah Wajib

No

Nama Matakuliah

SKS

1.

Politik Timur Tengah

3

2.

Masyarakat dan Kebudayaan Timur Tengah

3

3.

Politik Luar Negeri RI di Timur Tengah

2

4.

Isu-Isu Kontemporer dalam Kajian Timur Tengah dan Kerja Sama Indonesia Timur Tengah

2

5.

Ujian Komprehensip

5

6.

Seminar Proposal

5

7.

Publikasi Artikel di Jurnal Internasional

10

8.

Disertasi

25

Jumlah SKS matakuliahwajib

55

c. Matakuliah Pilihan (3 mata kuliah):

No

Nama Matakuliah

SKS

1.

Information literacy

2

2.

Community Knowledge Practices

2

3.

Manuskrip di Timur Tengah dan Dunia Islam

2

4.

Pendidikan di Timur Tengah dan Dunia Islam

3

5.

Kerja Sama Indonesia-Timur Tengah

3

6.

Musim Semi Arab

2

7.

Politik di Dunia Islam

3

8.

Islam dan Demokrasi

2

9.

Kajian Perempuan di Timur Tengah dan Dunia Islam

3

10.

Kajian Pengelolaan Haji dan Umrah

2

11.

Pekerja Indonesia di Timur Tengah

2

12.

Islam, Pembangunan, Kebijakan Publik

2

13.

Konflik dan Perdamaian di Timur Tengah

3

14.

Islam, Ilmu Pengetahuan, dan Teknologi

3

15.

Hukum Islam dan Pluralisme Legal

3

16.

Islam dan Kesejahteraan Sosial

3

17.

Islam dan Perdamaian

3

18.

Kajian Keturunan Arab di Indonesia

2

19.

Karya-Karya Sastra Masterpiece Timur Tengah

3

 

Jumlah SKS matakuliah pilihan

7

Total mata kuliah yang diambil sekurang-kurangnya adalah 72 SKS.

Tenaga Pengajar:

  1. Prof. Drs. H. Akh. Minhaji, MA. Ph.D.
  2. Prof. Dr. H.M. Amin Abdullah
  3. Prof. Dr. H. Machasin, MA.
  4. Prof. Noorhaidi Hasan, M.A., M.Phil., Ph.D.
  5. Prof. Dr. Abdul Munir Mulkhan, S.U.
  6. Prof. Dr. H. Sutrisno, M.Ag.
  7. Prof. Dr. H. Siswanto Masruri, MA.
  8. Prof. Dr. H. Khoiruddin Nasution, MA.
  9. Prof. Dr. Hasan Hanafi
  10. Prof. Dr. H. Said Agiel Hussein Al Munawar, MA.
  11. Prof. Dr. H. Syamsul Anwar, S.U., M.A.
  12. Prof. Dr. H. Taufiq Ahmad Dardiri, SU.
  13. Prof. Dr. H. Abd. Salam Arief, M.A.
  14. Prof. Dr. H. Faisal Ismail, M.A.
  15. Prof. Dr. H. Syihabuddin Qalyubi, Lc, M.Ag.
  16. Prof. Dr. Dudung Abdurrahman, M.Hum.
  17. Prof. Dr. M. Abdul Karim, M.A.
  18. Prof. Drs. Yudian Wahyudi, M.A., Ph.D.
  19. Prof. Dr. Syafa’atun Almirzanah, M.A.
20. Prof. Dr. Sugeng Sugiyono, M.A.
21. Prof. Dr. H. Maragustam, M.A.
22. Prof. Dr. Suryadi, M.Ag.
23. Prof. Dr. H. Alwan Khoiri, MA.
24. Prof. Dr. H. Bermawi Munthe, M.A.
25. Prof. Dr. H. Edy Suandi Hamid, M.Ec.
26. Prof. Dr. Phil. Nur Cholish Setiawan, M.A.
27. Prof. Dr. H. Djam’annuri, M.A.
28. Prof. Dr. H. Muhammad Chirzin, M.Ag.
29. Prof. Dr. H. Nizar Ali, M.Ag.
30. Dr. H. Hamim Ilyas, M.A.
31. Dr. Siti Ruhaini Dzuhayatin, M.A.
32. Dr. Moch. Nur Ichwan, MA.
33. Dr. Alwi Shihab
34. Dr. Fatimah, MA.
35. Dr. Phil. Sahiron, M.A.
36. Dr. Nurjannah M.Si.
37. Dr. H. Tulus Mustofa, Lc. MA.
38. Dr. Zamzam Afandi, MA.
39. Dr. Uki Sukiman, M.Ag.
40. Dr. H. Sumedi, M.Ag.
41. Dr. H. Waryono Abdul Ghafur, M.Ag.
42. Dr. Alim Roswantoro, M.Ag.
43. Dr. Muhammad Luthfi
44. Dr. H. Sukamta, MA.
45. Dr. H. Abd. Mustaqim, M.Ag.
46. Dr. Ahmad Yani Anshori, M.A.
47. Dr. Zainal Arifin, M.Si.
48. Dr. Siti Syamsiatun, MA.
49. Dr. M. Amin, Lc., M.A.
50. Dr. Abdul Ghofur Maimun, Lc., M.A.
51. Dr. Maharsi, M.Hum.
52. Dr. Hj. Siti Maryam, M.Ag.
53. Dr. H. M. Nur, M.Ag.
54. Dr. Ibnu Burdah, M.A.
55. Dr. Ali Sodiqin, M.Ag.
56. Dr. Mahmud Arif, M.Ag.
57. Latiful Khuluq, MA, Ph.D.
58. Dr. Nurun Najwah, M.Ag.
59. Dr. Ahmad Baidowi, M.Si.
60. Dr. M. Zuhri, M.Ag.
61. Al Makin, M.A., Ph.D.
62. Dr. Akhmad Rifa’i, M.Phil.
63. Dr. Ocktoberrinsyah, M.Ag.
64. Dr. Hisyam Zaini, M.A.
65. Dr. H. Mardjoko Idris, M.A.
66. Dr. Nurul Hak, M.Hum.
67. Dr. H. Hamdan Daulay, M.Si., M.A.
68. Dr. Siti Fathonah, M.Pd.
69. Dicky Sofjan Ph.D.
70. Achmad Munjid Ph.D.
71. Dr. H. Muh. Wildan, M.A.
72. Ro’fah Mudzakir, BSW, MSW., Ph.D.
73. Dr. Ahmad Bunyan Wahid, M.Ag., M.A.
74. Dr. Imam Muhsin, M.Ag.
75. Ahmad Rafiq, MA, Ph.D.
76. Dr. A. Norma Permata, MA.

Biaya Pendidikan

No

Item Biaya

Jumlah (Rupiah)

1.

Pendaftaran

500.000

2.

SPP

 

 

a. Mahasiswadalamnegeri

7.000.000

 

b. Mahasiswaasing

9.000.000

3.

OrientasidanStudiumGenerale

150.000

4.

Matrikulasi

2.500.000

5.

Pengurusan Visa (mahasiswaasing)

2.500.000

6.

Perpustakaan

300.000

7.

KartuMahasiswa

20.000

8.

Ujian-Ujian

 

 

a. UjianKomprehensif

1.000.000

 

b. Ujian Proposal Disertasi

1.000.000

 

c. UjianPenilaianPraPendahuluan

2.500.000

 

d. UjianTertutup (Pendahuluan)

10.000.000

 

e. Ujian Terbuka (Promosi/Defense)

15.000.000

9.

PelepasanWisudawan

150.000

10.

Wisuda

350.000

Beasiswa

Peserta program memperoleh kesempatan untuk mengajukan beasiswa dari berbagai sponsor di antaranya:

  1. BeasiswaLPDP.
  2. Beasiswa DIKTIS (Program 5000 Doktor).
  3. Beasiswa Unggulan dari Kementrian Luar Negeri (BKLN).
  4. Beasiswa studi dari lembaga donor baik individual, nasional maupun internasional, seperti Ford Foundation, IDB, Dompet Dhu’afa, Bin Talal, FF, CSR, Kalam Research & Media Dubai, Balitbang, Lembaga Scholarship Personal, Kedutaan, dan sebagainya.

Syarat dan Prosedur Pendaftaran

A. Syarat Pendaftaran:

1. Lulus S2 dari berbagai disiplin ilmu dari universitas terakreditasi dalam negeri dan luar negeri dengan IPK minimum 3.00. Diutamakan S2 dari jurusan    Kajian Timur Tengah, bahasa Arab, Sejarah Islam, Ilmu Hubungan Internasional, Siyasah atau Politik Islam.

2.  Mampu berbahasa Arab dan (atau) Inggris dibuktikan dengan Skor TOAFL dan TOEFL minimal minimal 450 atau setara 4,5.

B. Prosedur Pendaftaran:

  1. Membayar biaya pendaftaran online melalui Bank Mandiri atau Bank BNI ke Rekening UIN Sunan Kalijaga nomor rekening Bank Mandiri 10055 atau Bank BNI 8033. Kode 904 diikuti tanggal lahir.
  2. Mengisi Formulir Pendaftaran online di laman http://pps.uin-suka.ac.id, klik menu Penerimaan Mahasiswa Baru online
  3. Menyerahkan berkas-berkas (saat ujian):
    Bukti pembayaran biaya pendaftaran
    Formulir Data diri dari PMB online;
    Foto copy Ijazah dan Transkrip Nilai;
    Sertifikat TOAFL dan TOEFL minimal minimal 450 atau setara 4,5
    Rekomendasi dari dosen pembimbing tesis atau guru besar dan/atau atasan langsung bagi yang sudah bekerja
    Statement of Purpose dalam bahasa Inggris atau Arab maksimal 500 kata (Pernyataan tentang alas an memilih konsentrasi ini dan focus kajian yang ingin dilakukan)
    Draft rencana penelitian ditulis dalam bahasa Arab atau Inggris.  (diupload saat pendaftaran online)
    Satu contoh tulisan/artikel ilmiah (diutamakan yang sudah diterbitkan) yang relevan dengan bidang keahlian calon mahasiswa.

Semua berkas dimasukkan dalam map snelhecter mika warna merah

Waktu Pendaftaran dan Ujian Masuk

Pendaftaran         : 12 Mei s.d 24 Juli 2015
Ujian Seleksi         : 28 Juli 2015
Pengumuman        : 7 Agustus2015
Registrasi             : 18 – 31 Agustus 2015

Materi Ujian

Ujian Seleksi calon mahasiswa berupa:

  1. Presentasi Rencana Proposal Penelitian
  2. Membaca teks Inggris dan Arab.